Jumat, 11 Maret 2011

PRAY


Well, ternyata bencana kembali datang. Walo bukan negara kita, tapi paling tidak mereka adalah sodara sesama manusia bagi kita semua. Aku mau ngajak kita semua berdoa buat mereka. Semoga korban yang jatuh ngga banyak. Sampe sekarang, menurut Kompas.com, jumlah korban meninggal sudah 32 jiwa. Semoga, dengan 'pengalaman' Jepang terhadap gempa bumi gempa bumi sebelumnya bisa memimalisir jumlah korban. Amin.

Selain Jepang, ada beberapa daerah juga yang diperkirakan akan terkena tsunami. Rusia dan Indonesia sebagai batas paling utara dan tenggara wilayah potensial terkena empasan ombak tinggi karena pusat gempa berada di bawah laut. Lalu, maut juga mengintai Guatemala, El Salvador, dan Kosta Rika. ”Negara bagian Hawaii juga termasuk,” begitu warta yang dikutip dari CNN pada Jumat. Daftar berikutnya adalah Papua Niugini, Australia, Fiji, Meksiko, Selandia Baru, Nikaragua, Panama, Honduras, Cile, Kolombia, Peru, dan Amerika Serikat. Lalu, ada juga negara bagian Alaska, Guam, serta Kanada yang juga berada di bawah bayang-bayang bencana tsunami. (diambil dari kompas.com).



Kita semua pasti mengharapkan keadaan ini cepat berlalu dan akan cepat membaik, karena, selain rasa kemanusian, tentunya banyak negara juga akan mengalami dampak ekonomi yang sangat besar, terutama negara-negara yang sedang berkembang. Hal ini mengingat Jepang merupakan raksasa bagi beberapa industri otomotif dan elektronik. Ok Jepang, kita mendoakan kalian untuk kuat dan kalian pasti akan cepat bangkit, bukankah gempa itu hal biasa buat kalian? Aku harap kalian bisa mengatasi keadaan ini sebaik kalian bisa mengatasi gempa yang sering melanda kalian. Semangat!!

Sekian

0 komentar:

Posting Komentar